Rabu, 13 Februari 2013

Akibat hujan pada hari selasa malam kali/sungai ciliwung meluap dan kelurahan bukit duri terendam air

Humas Polsek Tebet, rabu 13-2-2013, Akibat hujan yang terjadi pada hari selasa malam tanggal 12-2-2013 diwilayah jakarta dan didaerah bogor juga hujan mengakibatkan debit air di kali ciliung naik dan menggenangi rumah warga yang terletak di Kelurahan bukit duri Rw. 010 , 011, 012 setinggi 1 meter lebih, kebanyakan rumah yang terendam air adalah di sekitar bantaran kali ciliwung, sedangkan di SMA 8 Jakata air mengenangi ruangan dan halaman / lapangan sekolah, jumlah keluarga yang mengungsi di tempat pengungsian kantor kelurahan bukit duri sebanyak 30 KK sekitar 100 orang, diperkirakan air mulai menggenangi rumah masyarakat pada sekiar jam 05.00 wib dan akan surut diperkirakan sekitar jam 18.00 wib dengan catatan jika diwilayah bogor tidak turun hujan lebat. Bhabinkamtibmas kelurahan bukit duri Aiptu Rahmudji selalu memberikan informasi kepada masyarakat jika air di kali ciliwung akan naik dan menghimbau kepada masyarakat untuk berhati hati untuk mengantisipasi banjir, tidak ada korban jiwa pada kejadian tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar